
USG minggu ke-11 dan dokumen kehamilan
Seri Kehamilan #1
Alhamdulillah istri saya, Intan, akhirnya hamil. Kami berdua sangat senang dengan berita ini. Sebetulnya berita ini sedikit mengejutkan. Kami memang amat mengharapkan kehadiran seorang buah hati. Tetapi setelah beberapa kali mencoba dan berkonsultasi ke dokter dan mempertimbangkan latar belakang kondisi fisik kami, tidak berani terlalu berharap istri bisa hamil secepat ini. Ternyata oleh Allah SWT diberi hamil, maka tentu kami sangat bersyukur.
Kehamilan ini adalah anak yang pertama. Karena saat ini kami sedang ada di Belanda karena saya sedang S-3 di Rijksuniversiteit Groningen, tentu segala prosedur kesehatan mengikuti rambu-rambu yang sudah ditentukan dalam sistem pelayanan kesehatan di Belanda. Kami tidak ada rencana untuk melahirkan di Indonesia, di Belanda saja biar tidak repot bolak-balik. Karena semua serba baru, dan juga jauh dari tanah air, maka saya berencana untuk menulis serial artikel yang menceritakan tentang proses kehamilan di negeri kincir angin. Continue reading →